Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Halaman Statis About, Contact Disclaimer, Privacy Policy

Cara Membuat Halaman Statis di blog- Berjumpa kembali teman-teman, pada artikel kali ini admin akan membahas cara membuat halaman statis di blog dengan mudah. Yuk simak pembahasanya berikut ini.

Jadi apakah halaman statis itu? 


Halaman statis adalah kumpulan menu yang dipasang di website/blog dan memuat informasi lanjutan seperti kontak admin, aturan blog, tentang penulis, dan sebagainya. Kenapa disebut laman statis? karena informasi yang dimuat memang harus terpisah dari konten utama blog seperti artikel dan gambar, dan laman statis ini sifatnya khusus dan memang tidak boleh tercampur dengan artikel.

Tidak ada batasan dalam membuat laman statis, kamu bisa buat sesuai dengan tujuan kamu. Namun yang paling umum untuk sebuah blog, setidaknya ada beberapa menu yang wajib ada dalam suatu blog seperti contohnya laman About, Contact, Disclaimer, dan Privacy.

Kamu bisa membuat laman statis sendiri dengan cara masuk ke dasbord blogger, lalu pilih halaman, kemudian tambah halaman baru dan selanjutnya isi nama halaman dan konten yang ingin dibuat. Usahakan informasi yang kamu masukan benar-benar jelas dan dapat dimengerti orang banyak.

Apabila selesai membuat halaman, silahkan tambahkan menu nya diatas header atau di bagian footer blog anda sesuai dengan keinginan.

Kamu juga bisa membuat laman statis seperti laman Disclaimer, Privacy Policy dan Terms of conditions dengan cara yang lebih mudah dan bisa dilakukan dengan otomatis.

Cara membuat halaman Disclaimer, Privacy Policy, dan Terms of Conditions

1. Kunjungi situs https://www.privacypolicyonline.com/

2. Silahkan pilih menu Free Generators

3. Pilih menu yang ingin kamu buat

4. Masukan informasi yang diminta dan ikuti petunjuknya

5. Copy kode html jika sudah selesai

6. Masuk ke Dasbord Blogger

7. Pilih menu Halaman dan Tambah Halaman Baru

8. Tukar tampilan ke mode html, selabjutnya namai halaman dan paste kode html yang sudah di salin tadi

9. Terbitkan halaman dan halaman statis sudah jadi

10. Lakukan hal yang sama apabila kamu ingin menambah halaman statis

Diatas adalah cara otomatis untuk membuat laman Disclaimer, Privacy Policy dan Terms of Conditons sedangkan untuk menu lain seperti Contact dan About kamu bisa membuatnya dengan cara manual/ketik sendiri.

Demikianlah informasi tentang cara membuat halaman statis di blog, semoga bermanfaat.


Posting Komentar untuk "Cara Membuat Halaman Statis About, Contact Disclaimer, Privacy Policy"